Pada hari Rabu, 23 Oktober 2019, sejumlah petani Desa Giripeni mendapatkan pelatihan pembuatan pakan dan pupuk organik. Kegiatan ini merupakan agenda Sekolah Lapangan bagi petani yang diselenggarakan oleh Badan Penyuluhan Pertanian Kecamatan Wates.
Realita yang terjadi pada saat ini penggunaan pupuk kimia mendominasi pengolahan lahan pertanian sehingga mengakibatkan kerusakan tanah pertanian.Oleh karenanya pelatihan ini diharapkan menumbuhkan komitmen petani untuk kembali mengutamakan penggunaan pupuk organik. Selain kesuburan tanah dapat kembali, dampak positif penggunaan pupuk organik akan sangat terasa pada kualitas produk pertanian yang sehat dan aman dikonsumsi.
Panen padi menyisakan jerami yang bisa dimanfaatkan sebagai pakan bagi ternak maupun pupuk tanaman.( yean - 6)