Giripeni (26/11/2020)- Pentas Kulon Progo Manekowarno adalah kegiatan yang diadakan oleh Dinas Kebudayaan (Kundha Kabudayan) Kabupaten Kulon Progo dalam rangka Pengembangan dan Pengelolaan Taman Budaya Kabupaten/Kota. Kegiatan ini dilaksanakan tgl 16-25 november 2020 dan didanai dari dana Keistimewaan Tahun Anggaran 2020.
Selasa (24/11) Kalurahan Giripeni mewakili Kapanewon Wates menampilkan pentas seni berupa Wayang Sawah yang menjadi ikon kesenian Kalurahan Giripeni. Kelompok kesenian Wayang Sawah berasal dari Pedukuhan Dobangsan Giripeni yang diketuai oleh Untung Suharjo. Pentas seni tersebut digelar di Auditorium Taman Budaya Kabupaten Kulon Progo. Acara ini disiarkan secara live streaming melalui chanel you tube https://youtu.be/_ThixH2eoaQ .
" Kami (kelompok seni wayang sawah) diberi kesempatan tampil di TBK Kulon Progo mewakili Kapanewon Wates pada hari selasa kemarin", ungkap Imam Subekti selaku penanggungjawab properti wayang sawah. "Harapannya wayang sawah bisa lebih dikenal masyarakat luas karena banyak pelajaran yang bisa diambil dari ceritanya" imbuhnya.
Wayang sawah mengisahkan kehidupan yang ada disawah terkait ekosistem dan kegiatan petani disawah. Terdapat edukasi yang sangat bagus dalam alur cerita wayang sawah tersebut.
(Adi)-02