Nyadran sebagai salah satu tradisi menyambut bulan Ramadhan. Selain untuk menyambut datangnya bulan Ramadhan, nyadran juga sebagai sarana melestarikan budaya daur hidup, mendoakan leluhur yang telah mendahului kita, dan sebagai ajang silaturahmi antar warga.
Di Padukuhan Gunung Gempal sendiri, Nyadran dilaksanakan di pelataran Makam Kauman pada Sabtu, 24 Februari 2024. Warga berkumpul memanjatkan doa dan rasa syukur serta makan bersama (Kembul Bujono).